Monday, March 28, 2011

JYJ Batalkan Konser di Indonesia Karena Takut Image Rusak

Keputusan JYJ untuk membatalkan konsernya di Indonesia sepertinya sudah bulat. Penyebabnya, manajemen JYJ kecewa pada promotor. Maka, daripada image artisnya rusak, manajemen pun memilih untuk membatalkan konser tersebut.

Dari surat yang dituliskan manajemen JYJ, C-Jes Entertainment di c-jes.com, Senin (28/3/2011), mereka mengaku bermasalah dengan promotor Dreamcatcher Indonesia. Promotor disebut-sebut tidak bisa memenuhi permintaan mereka.

Sebelumnya mereka telah memberikan peringatan kepada promotor perihal kontrak. Namun ternyata tidak juga dicapai kesepakatan. Akhirnya manajemen memilih untuk mundur demi kebaikan dan citra artis mereka.

Pihak promotor konser yang akan digelar di Sentul International Convention Center, Bogor pada 9 April 2011 itu belum memberikan konfirmasi. Tentang pengembalian tiket pun belum diketahui dengan jelas.

Berikut surat lengkap yang ditulis manajemen C-Jes Entertainment:

Tur dunia JYJ di Indonesia telah dibatalkan.

Pada tanggal 26 (Maret), C-Jes Entertainment dengan formal memberitahukan kepada promotor Indonesia tentang keputusan kami untuk batal. Kami telah memperingatkan promotor Indonesia tentang kegagalan mereka untuk mematuhi kontrak, dan karena promotor gagal untuk memperbaiki diri bahkan setelah (diperingati), kami memutuskan untuk membatalkan sejak mereka tak bisa mengadakan konser dengan lancar.

Kami berusaha yang terbaik untuk tidak batal karena beberapa fans menunggu, tapi setelah mempertimbangkan kemungkinan berbahaya yang bisa merusak image JYJ, kami dengan menyesal membuat keputusan terakhir untuk batal.

Selanjutnya, mengenai konser di Singapura, kami sedang dalam proses mengubah promotor asli dan berkonsultasi dengan orang-orang di sana, MOHON TUNGGU KONFIRMASI AKHIR DARI C-JES ENTERTAINMENT.

HANYA tur dunia JYJ di Indonesia saja yang dibatalkan, dan kami akan memberitahukan lebih lanjut tentang perubahan dan penambahan daerah yang akan disinggahi tur dunia tersebut.

Terima kasih.


Detikhot kembali mencoba menghubungi Public Relation Dreamcather Indonesia, Triana  untuk mencoba mengkonfirmasi, namun tidak dijawab. Triana kemudian me-nonaktifkan ponselnya usai detikhot mengirimkan pesan elektronik.

Para fans JYJ yang bertanya kepada Dreamcatcher Indonesia lewat akun Twitter juga tidak dijawab. detik.com

No comments:

Post a Comment

Comments system

Disqus Shortname